Peresmian Komunitas Belajar (Kombel) SMA Negeri 2 Pontianak Disertai Kegiatan Perdananya.
Pada hari jumat, 06 September 2024 SMA Negeri 2 Pontianak mengadakan kegiatan peresmian komunitas belajar disertai kegiatan perdananya dalam mengisi kegiatan komunitas belajar tersebut. Komunitas Belajar adalah sekelompok guru, tenaga kependidikan, dan pendidik yang memiliki semangat dan kepedulian yang sama terhadap transformasi pembelajaran, terutama dalam Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM). Komunitas belajar SMA Negeri 2 Pontianak memiliki nama JAYAGI yang merupakan singkatan dari (belaJAr, berkarYA, berbaGI). Komunitas belajar yang dibentuk SMA Negeri 2 Pontianak diketuai oleh Agus Pramono, S.Pd yang merupakan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMA Negeri 2 Pontianak dan wakilnya Grardus Danggus, S.Pd. yang merupakan pembina Olimpiade SMA Negeri 2 Pontianak
Peresmian komunitas belajar JAYAGI SMA Negeri 2 Pontianak diresmikan langsung oleh kepala SMA Negeri 2 Pontianak Herni Yamasitha, M.Pd. ditandai dengan pemotongan pita sebagai simbol bahwa kelompok belajar JAYAGI SMA Negeri 2 Pontianak resmi aktif beroperasi. Kepala sekolah memberikan apresiasi kepada tim komunitas belajar yang sudah dibentuk untuk mempersiapakan komunitas belajar SMA Negeri 2 Pontianak. Dengan dibentuknya komunitas belajar di SMA Negeri 2 Pontianak, kepala sekolah berharap guru-guru dapat meningkatkan kompetensi, saling berbagi praktek baik kepada lainnya, dan juga kedepannya komunitas belajar SMA Negeri 2 Pontianak bisa menjadi trendsetter untuk komunitas belajar lainnya. Dalam pembukaan oleh Kepala Sekolah yaitu Herni Yamashita, M.Pd, beliau berharap dengan adanya komunitas belajar JAYAGI dapat membuat para pendidik dapat membuat lebih banyak inovasi dalam dunia Pendidikan. Dengan adanya Komunitas Belajar JAYAGI (Belajar, Berjaya, Berbagi) diharapkan dapat memberikan rancangan terbaik dan dapat memberikan hal hal baru dalam dunia Pendidikan. Beliau juga berharap Kombel dapat berjalan dengan baik dan lancar.
Selain kegiatan peresmian komunitas belajar SMA Negeri 2 Pontianak, tim JAYAGI juga mengadakan kegiatan perdananya dalam komunitas belajar SMA Negeri 2 Pontianak. Kegiatan yang dilaksanakan mempunyai tema “Pemanfaatan Google Drive dan Google Sites Dalam Pembelajaran” dengan narasumber Nurita Putranti, S.Kom merupakan fasilitator kombel belajar.id Prov.Kalbar dan merupakan guru informatika di SMA Negeri 2 Pontianak. Kegiatan perdana ini diikuti seluruh guru SMA Negeri 2 Pontianak. Masuk dalam materi pemanfaatan google drive, narasumber Nurita Putranti, S.Kom menjelaskan bahwa google drive dapat membuat file kita tersusun dengan baik dan sesuai kebutuhan. Narasumber juga mempraktekkan cara membuat folder baru menggunakan google drive serta memberikan penjelasan bagaimana kita mengakses google drive untuk dibagikan ke peserta didik.
Materi tentang penggunaan google sites dipraktekan langsung oleh kelompok belajar mata pelajaran ekonomi dengan guru-gurunya yaitu Haris, S.E., Dra. Anjar Cahyo Peni, dan Syarifah Halifah,S.Pd. Serta di bantu dengan bimbingan narasumber Nurita Putranti, S.Kom pada hari ini. Praktek penggunaan google sites menggunak 1 jenjang yaitu kelas X Merdeka, dengan membuat google site berdasarkan maata pelajaran, materi, assessment, dan profil guru, serta bagaimana google sites yang sudah dibuat dan akan di publikasikan.
Kegiatan ini diikuti dengan sangat antusias oleh guru-guru SMA Negeri 2 Pontianak. Hal ini diungkapkan oleh salah satu peserta kegiatan Tegas Wahyu Nugroho, S.Pd. merupakan guru SBK, mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat besar bagi guru-guru SMA Negeri 2 Pontianak khususnya dengan tema yang diberikan tim, karena dengan kegiatan tersebut membuat guru-guru SMA Negeri 2 Pontianak dapat mengoptimalkan dan mengupdate hal-hal yang baru dari google drive dan juga google site. Besar harapan dari Tegas Wahyu Nugroho, S.Pd kedepannya komunitas belajar JAYAGI SMA Negeri 2 Pontianak menyajikan kegiatan-kegiatan yang update dalam dunia pendidikan, agar kami guru-guru SMA Negeri 2 Pontianak dapat mengikuti perkembangan zaman khususnya dalam dunia pendidikan saat ini.
Berikut ini beberapa momen yang diabadikan berupa foto dalam kegiatan kelompok belajar JAYAGI SMA Negeri 2 Pontianak.
0 Komentar
Tambahkan Komentar